Resep pertama :
1. Kepiting Asam Manis Pedas
Bahan Bahan :
- 3 ekor kepiting
- 1 ruas laos di potong dua dan dikeprok, jangan ampe ancur
- 1 ruas jahe, dicincang tipis
- 1 ruas batang sere
- 1 siung bawang bombay
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 6 buah cabe merah
- 2 sdm mentega untuk menumis
- 1 sdm saos tomat
- 1/2 sdm gula pasir
- 1 sdt merica
- Garam secukupnya
Cara membuat :
- Pertama tama kepiting direbus dengan laos, jahe, batang sere, dan garam secukupnya..tunggu sampai warnanya memerah..angkat, tiriskan dan belah badannya menjadi 2 bagian, sedangkan capitnya dikeprok biar cangkangnya sedikit pecah.
- Bawang merah dan cabe diulek...lalu dtumis dengan mentega...kalo sudah harum...masukkan bawang bombay dan bawang putih yang sudah dicincang, tambahkan gula pasir, saos tomat, dan merica.
- Kalo sudah wangi...masukkan sedikit air bekas rebusan kepiting...kira-kira sepertiga gelas..pokoknya jangan banyak2 dech...klo dah rata...cicip bumbunya...dah enak belum...kalo ada yang suka asin yah tambahkan garam, kalo kurang pedas yah tambahkan merica...klo udah pas baru masukkan kepiting....aduk...sampai bumbu tercampur semua,dan airnya sedikit asat...
- Angkat dan SAJIKAN...lebih nikmat dimakan bersama orang tercinta...
Bahan bahan :
- 1 potongan ayam mentah
- 250 gr Iso yang sudah dibersihkan
- 250 gr Babat ..mau babat handuk atau babat yang kaya lembaran...boleh dicampur toge
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 siung kemiri
- 1 daun sere
- 1 ruas laos dipotong dua dan di keprok
- 1 ruas kuku jahe
- 1 ruas kunyit
- 1 batang seledri
- 1 kotak santan kara
- daun bawang
- bawang goreng
- garam + merica secukupnya
- emping
Cara membuat :
- Pertama tama rebus ayam, iso, babat, jahe, laos, sere, dan batang seledri...untuk mendapatkan kaldu...kalo aya udah empuk...angkat dan suwir-suwir...sedangkan babat dan iso dipotong-potong
- Ulek bumbu...(kunyit, bawang merah, bawang putih, merica, garam, kemiri), sampai halus dan masukkan kedalam kaldu (suwiran aya dan potongan iso ma babat udah dalam kaldu)
- Kalo iso ma babat udah empuk...masukkan santan..hati-hati jangan sampai pecah, lalu potong-potong daun bawang dan taburkan bersama bawang goreng.
- Toge direbus...jangan terlalu layu....
- Sajikan toge dan soto iso babat...lalu tambahkan emping...
3. Mix jus Kiwi Belimbing
Bahan bahan :
- 1 buah kiwi
- 1 buah belimbing
- 3 sdm gula pasir
- garam secuil
- 1 gelas air
Cara membuat :
- Blender kiwi yang sudah dikupas, belimbing, gula pasir, es batu, garam secuil, dan air
- SAJIKAN.....
- Untuk 2 gelas.
Selamat mencoba.....dan nantikan juga Resep Ala Ochie versi 3.0...
wedew.. cool abis deh ngeliat orang yang jago masak... kayaknya salah satu idaman cowok2 neh
BalasHapusaaaaahhhh mas Ridu bisa ajahhh...jadi malu ^_^
BalasHapusyam yam yam
BalasHapus*ambil piring*